Bupati Sigi Hadiri Dialog Publik yang Diselenggarakan HMI

oleh
oleh
Bupati Sigi Hadiri Dialog Publik yang Diselenggarakan HMI
Bupati Sigi Hadiri Dialog Publik yang Diselenggarakan HMI

PALU, parimoaktual.com – Bupati Sigi, Mohamad Irwan menghadiri kegiatan Dialog Publik yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Palu dengan tema “Meneropong Sulawesi Tengah (Sulteng)dalam Penyanggah IKN”.

Kegitan itu berlangsung di Gedung Rapat Pogombo Kantor Gubernur Provinsi Sulteng. Acara ini berlangsung dengan tujuan untuk mendiskusikan peran dan potensi Sulteng sebagai penyanggah Ibu Kota Negara (IKN) yang baru di Kalimantan Timur. Rabu (3/07/2024).

Bupati Sigi hadir sebagai salah satu dari tiga narasumber utama. Selain Bupati Sigi, hadir pula Wali Kota Palu yang diwakili oleh Asisten II Pemerintah Daerah Kota Palu, dan Akademisi yaitu Wakil Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Datokrama Palu.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Sigi membawakan materi yang berfokus pada bagaimana membangun pondasi serta langkah awal bagi Sulteng dalam melihat dan memanfaatkan peluang dari pemindahan Ibu Kota Negara dari DKI Jakarta ke Kalimantan Timur.

Beliau menyampaikan bahwa perpindahan IKN ini membuka peluang besar bagi Sulteng untuk meningkatkan perekonomian daerah melalui pengembangan ekonomi berbasis agribisnis. Dengan letak geografis yang sangat dekat dengan IKN baru, Sulteng memiliki keunggulan strategis untuk menjadi penyanggah utama dalam menyuplai kebutuhan agribisnis.

“Pemindahan Ibu Kota Negara ini bukan hanya sebuah perpindahan administratif, tetapi juga peluang besar bagi Sulteng untuk memperkuat perekonomian lokal dengan basis agribisnis yang kita miliki. Kita perlu mempersiapkan langkah-langkah strategis untuk menyambut peluang ini dan memastikan bahwa Sulteng bisa menjadi penyanggah yang handal,” ujar Bupati Sigi dalam presentasinya.

Dialog publik ini diharapkan dapat menjadi wadah untuk menyatukan berbagai pandangan dan rencana strategis dari pemerintah daerah, akademisi, serta masyarakat umum dalam menyongsong perubahan besar ini. Melalui kolaborasi dan sinergi antara semua pihak, Sulteng diharapkan mampu mengambil peran penting dalam mendukung keberhasilan IKN yang baru.

Sumber : Prokopim Sigi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *