Empat Desa di Parimo Diterjang Banjir

oleh
oleh
Rumah warga di Desa Tanalanto diterjang banjir .(Foto - Wady).

PARIMO, parimoaktual.com Sebanyak empat Desa di Kabupaten Parigi Moutong (Parimo), Sulawesi Tengah (Sulteng) diterjang banjir akibat diguyur hujan deras, Minggu, (22/6/2024), malam.

Adapun Empat desa yang dilanda banjir, yakni Desa Tanalanto Kecamatan Torue, Desa Tindaki Kecamatan Parigi Selatan, Desa Sibalago, dan Desa Sienjo Kecamatan Toribulu.

Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Parigi Moutong, Rivai mengatakan, semua titik lokasi banjir terbilang parah.

“Banjir di Kecamatan Toribulu ada tiga orang warga diduga hanyut terbawa banjir, dan satu orang sudah ditemukan meninggal dunia. Sementaara, 2 korban lainya masih dalam pencarian,” kata Rivai di Parigi, Minggu (23/6/2024).

Dalam upaya penyelematan korban terdampak banjir kata dia, pihaknya bekerjasama dengan, PMI, Tagana, dan Basarnas. Ia mengaku, saat ini pihaknya masih terus melakukan pendataan dilapangan.

“Dan ini masih data sementara belum data secara keseliruhan. Nanti disampaikan kembali jika sudah ada data rilnya.” ujarnya.

Menurutnya, dibeberapa lokasi banjir air sudah mulai surut. Sejumlah korban banjir di desa Tindaki dan Tanalanto saat ini berada di tempat pengungsian.

“Sebab, rumah mereka masih terdampak banjir, ada yang sebagian rusak dan dipenuhi lumpur,” ungkapnya.

Kata dia, akibat terjangan banjir satu unit jembatan yang menghubungkan desa Sibalago dan desa Sienjo kecamatan Toribulu terputus.

“Korban banjir desa kecamatan Toribulu masih dalam pendataan,” terangnya.

Ia menambahkan, kebutuhan mendesak adalah, alat berat untuk normalisasi sungai, perbaikan jembatan, air bersih dan logistik.(dany)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *