Polda Sulteng Gelar Baksos di bulan Ramadhan

oleh
oleh
Polres di jajaran Polda Sulawesi Tengah (Sulteng) menggelar bakti sosial Ramadhan serentak (Foto : Humas Polda Sulteng)

PALU, parimoaktual.com – Polres di jajaran Polda Sulawesi Tengah (Sulteng) menggelar bakti sosial Ramadhan serentak  dalam rangka peningkatan kualitas ibadah dan wujud nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat. 

Bakti sosial tersebut, dilakukan dengan memberikan bantuan baik berupa paket sembako untuk warga kurang mampu, juga menyiapkan takjil untuk berbuka puasa. 

Kabidhumas Polda Sulteng melalui Kasubbid Penmas Kompol Sugeng Lestari mengatakan, bakti sosial ramadhan akan terus digelar jajaran Polda Sulteng mulai tanggal 5 April hingga H-5 jelang Idul Fitri 1444 Hijriah,  

Baca Juga : Peringatan Jumat Agung GKST Dirangkaikan Dengan Perjamuan Kudus

“Bakti sosial ramadhan serentak digelar jajaran Polda Sulteng, dimulai tanggal 5 April hingga H-5 Idul Fitri,” kata Kasubbid Penmas Kompol Sugeng Lestari di Palu, Jumat (7/04/2023) 

Ia berharap, semoga bakti sosial tersebut bermanfaat bagi masyarakat dan dapat meringankan beban warga yang kurang mampu. 

Sumber : Humas Polda Sulteng 

Response (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *