DPRD Parimo Gelar Paripurna Masa Persidangan I Bahas Agenda Kerja

oleh
oleh
DPRD Kabupaten Parimo menggelar rapat paripurna masa persidangan I 2024/2025, membahas terkait agenda kerja, Kamis (12/09/2024). (Foto: Dok Diskominfo Parimo)

PARIMO, parimoaktual.com DPRD Kabupaten Parigi Moutong (Parimo) menggelar rapat paripurna masa persidangan I 2024/2025, membahas terkait agenda kerja, Kamis (12/09/2024).

Rapat paripurna yang dilaksanakan di ruang rapat DPRD Kabupaten Parimo, dihadiri Sekretaris Daerah (Sekda) Zulfinasran, mewakili Pj Bupati.

Zulfinasran menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh anggota DPRD Kabupaten Parimo yang telah menerima penyampaian Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) perubahan APBD tahun anggaran 2024.

Ia juga menyampaikan penjelasan tentang saran dan pertanyaan yang diajukan kepada Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Parimo melalui pandangan umum fraksi-fraksi DPRD.

Usai menyampaikan penjelasan tentang saran dan pertanyaan yang diajukan, Zulfinasarn mengatakan, Raperda perubahan APBD Kabupaten Parimo tahun anggaran 2024, sangat diharapkan saran dan masukkan dari seluruh anggota DPRD.

“Tujuannya, untuk peningkatan kualitas pengelolaan APBD Kabupaten Parimo kedepan,” pungkasnya.

Sumber : Diskominfo Parimo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *