PARIMO, parimoaktual.com — Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Parigi Moutong (Parimo) memperingati Hari Pahlawan ke-79 Tahun 2025,dengan upacara ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Tombolotutu, Kecamatan Toribulu, Senin (10/11/2025).
Bupati Parigi Moutong, H. Erwin Burase, bertindak sebagai inspektur upacara.
Ia didampingi Wakil Bupati H. Abdul Sahid, bersama jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), anggota TNI dan Polri, pelajar, serta masyarakat.
Upacara berlangsung khidmat dan penuh makna sebagai bentuk penghormatan kepada Pahlawan Nasional Tombolotutu beserta para pejuang lainnya yang telah berkorban melawan penjajahan Belanda demi tegaknya Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Dalam amanatnya, Bupati Erwin mengajak seluruh peserta upacara untuk meneladani semangat juang para pahlawan yang rela berkorban demi kemerdekaan bangsa.
Ia menegaskan, semangat tersebut harus menjadi inspirasi dalam membangun daerah dan menjaga persatuan.
Usai upacara, Bupati bersama Wakil Bupati dan jajaran Forkopimda melakukan prosesi tabur bunga di pusara Pahlawan Nasional Tombolotutu.
Kegiatan ini menjadi simbol penghormatan dan doa bagi para pahlawan yang telah gugur membela tanah air.
Peringatan Hari Pahlawan di TMP Tombolotutu ini mencerminkan komitmen Pemerintah Kabupaten Parimo untuk terus mengenang jasa para pahlawan serta menumbuhkan semangat nasionalisme di tengah masyarakat.
Sumber : Diskominfo Parimo





