Ambulans Gratis Diluncurkan, Dinkes Parimo Prioritaskan Warga Tak Mampu

oleh
oleh
Plt Kepala Dinas Kesehatan Parigi Moutong, I Gede Widiadha, saat menyampaikan sambutan pada peluncuran program 100 hari kerja Bupati dan Wakil Bupati Parigi Moutong di lingkungan Dinkes, bertempat di halaman kantor Dinas Kesehatan, Selasa (15/7/2025). (foto ; Wady )

PARIMO, parimoaktual.com Dinas Kesehatan (Dinkes) Parigi Moutong (parimo), Sulawesi Tengah, meluncurkan program ambulans gratis untuk meningkatkan akses layanan kesehatan bagi masyarakat kurang mampu, terutama di daerah terpencil.

Program ini merupakan bagian dari 100 hari kerja bertajuk “Sehat Bersama” yang digagas Bupati dan Wakil Bupati Parimo, sebagai bentuk percepatan pelayanan dasar yang merata dan terjangkau.

Plt Kepala Dinkes Parimo, I Gede Widiadha, mengatakan layanan ini sejalan dengan program prioritas Pemerintah Provinsi Sulteng dan terfokus pada tiga hal: pelayanan gawat darurat ke rumah warga, pengantaran pasien atau jenazah secara gratis, serta pembiayaan jaminan kesehatan melalui data P3KE (Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem).

Saat ini, sekitar 82 persen warga miskin Parimo telah terdata dalam P3KE dan menjadi prioritas layanan.

Data Dinkes mencatat, sepanjang 2024 tercatat 23.521 rujukan pasien dari puskesmas ke rumah sakit. Dari 30 ambulans yang tersedia, hanya 19 unit yang layak jalan, sementara sisanya membutuhkan perbaikan atau rusak berat.

“Ambulans gratis ini penting untuk mempercepat layanan rujukan, terutama di daerah yang sulit dijangkau,” kata Gede, Selasa (15/7/2025).

Selain ambulans, Dinkes juga akan mendistribusikan motor dinas untuk bidan di pelosok dan memberikan laptop ke 143 desa guna mendukung pencatatan layanan berbasis digital.

Gede berharap sinergi lintas OPD dan peran aktif masyarakat dapat menjaga keberlanjutan program ini.

“Dengan kolaborasi, pembangunan kesehatan bisa lebih inklusif dan berkelanjutan,” ujarnya. (abt/***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *