PARIMO, parimoaktual.com – Sebagai salah satu bentuk dukungan Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Parigi Moutong (Parimo), Sulawesi Tengah, terhadap pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) pemilihan kepala daerah (pilkada), Sekretaris Daerah (Sekda) Zulfinasran, mengajak Pemerintah Desa (Pemdes) dan masyarakat untuk berpartisipasi aktif.
Ia mengatakan, kemajuan daerah ditentukan oleh seluruh masyarakat Kabupaten Parimo, salah satunya dengan memberikan hak pilihnya pada PSU pilkada yang akan dilaksanakan pada Rabu (16/4/2025).
“Ajak kolega, teman, dan keluarga untuk datang ke TPS masing-masing pada hari Rabu, 16 April 2025, untuk menggunakan hak pilihnya,” ujar Zilfinasran, usai menghadiri debat publik yang dilaksanakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Parimo di aula lantai dua Kantor Bupati setempat, Selasa (8/4/2025).
Menurutnya, partisipasi aktif Pemdes hingga masyarakat menjadi salah satu penentu suksesnya pelaksanaan PSU pilkada nanti.
Dengan partisipasi aktif, kata dia, masyarakat maupun Pemdes dapat bekerjasama untuk terlibat dalam menjaga keamanan dan ketertiban dalam setiap tahapan PSU hingga pada saat hari pencoblosan atau voting day.
Sebab, menjaga keamanan dan ketertiban selama tahapan PSU hingga pada saat pencoblosan bukan hanya menjadi tugas TNI, Polri, dan seluruh unsur yang terlibat. Namun, juga menjadi tugas dan tanggungjawab masyarakat dengan dukungan Pemdes.
“Mari kita bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban demi suksesnya pelaksanaan PSU pilkada Parimo,” katanya.
Sumber : Diskominfo Parimo