Atlet DKI Jakarta Targetkan Menang Pada Kejuaraan Panjat Tebing Nasional di Parimo

oleh
oleh
Atlet DKI Jakarta Targetkan Menang Pada Kejuaraan Panjat Tebing Nasional di Parimo
Atlet FPTI DKI Jakarta Ammar Muallif. (Foto : Iwan Tj)

PARIMO, parimoaktual.com Atlet Panjat Tebing asal Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) DKI Jakarta, Ammar Muallif, menargetkan menjadi pemenang pada kejuaraan terbuka panjat tebing tingkat Nasional di Kabupaten Parigi Moutong (Parimo) Sulawesi Tengah, kategori Speed World Record umum putra.

“Saya akan berusaha memberikan catatan waktu terbaik dan menjadi pemenang di kegiatan ini,” ujar Tsabit sapaan akrabnya kepada media ini di Parigi. Senin (31/07/2023).

Baca Juga : Bupati Tinjau Langsung Kesiapan Pelaksanaan Kejuaraan Terbuka Panjat Tebing Tingkat Nasional

Untuk menjadi pemenang, tentunya kata Tsabit bukanlah hal yang mudah, dibutuhkan strategi, mental serta fisik yang prima.

Olehnya kata dia, sebelum mengikuti kegiatan ini, ia telah melakukan persiapan dan latihan selama lima bulan. Sebab menurutnya atlet yang akan menjadi lawannya di kegiatan ini tentunya merupakan atlet – atlet terbaik dari Daerah masing – masing.

Ammar Muallif telah beberapa kali mengikuti kejuaraan Nasional di berbagai Daerah, ia juga pernah menjadi juara ke dua pada Kejuaraan Nasional (Kejurnas) kelompok umur di Aceh.

Baca Juga : Dampo Durian Produk UMM Parimo Banjir Pesanan

Pada kejuaraan terbuka panjat tebing tingkat Nasional di Parimo kali ini, ia membawa club Poshenes dan optimis meraih juara satu. (Iwan Tj)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *