PARIMO, parimoaktual.com – Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Parigi Moutong (Parimo), Masdin meminta Kepala Sekretariat (Kasek) Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) kecamatan yang berstatus Aparatur Sipil Negara (ASN) dapat menjaga marwah lembaga organisasi.
“Atas nama Pemerintah Daerah (Pemda), saya mengucapkan selamat atas dilantiknya Kasek Panwascam se-Kabupaten Parimo. Besar harapan saya, kiranya amanah dan kepercayaan yang diberikan dapat dijalankan dengan penuh tanggung jawab,” ungkap Staf Ahli Masdin, saat menghadiri pelantik Kasek Panwascam se-Kabupaten Parimo, Jumat (11/10/2022).
Kata dia, Panwaslu kecamatan merupakan panitia yang dibentuk untuk mengawasi penyelenggaraan Pemilu serentak 2024 di Parimo.
Sehingga, ia meminta Kasek yang terpilih dan dilantik, agar dapat menjaga Marwah lembaga organisasi dan melakukan kinerja dengan baik.
“Saya tau tugas yang saudara emban tidaklah mudah. Namun dengan penuh rasa tanggung jawab serta memegang teguh sumpah janji, berbagai kesulitan yang dihadapi dapat diatasi dengan baik,” ujarnya.
Dia menambahkan, Pemilu serentak 2024, merupakan momentum penting, yang mengedepankan demokrasi yang bebas, jujur dan adil.
Semua itu kata dia, tidak terlepas dari peran dan kerjasama seluruh anggota Panwacam se-kabupaten Parimo.
Panwascam dalam proses demokrasi sangatlah penting dan strategis. Mengingat fungsi sebagai lembaga yang diberikan merupakan mandat oleh undang-undang, untuk memastikan pemilu telah berjalan sesuai Konstitusi.
“Olehnya saya mengingatkan kembali, seluruh Panwascam hendaknya benar-benar melakukan pengawasan dengan melakukan pencegahan dan penindakan, bijaksana dan penuh tanggung jawab, serta bekerja profesional,” pungkasnya. (Ww)