PARIMO – parimoaktual.com – Fraksi Gerindra DPRD Kabupaten Parigi Moutong (Parimo) meminta penjelasan pelaksanaan Hari Pangan Sedunia (HPS) yang akan digelar di Parimo Oktober mendatang.
“Terkait HPS yang akan dilaksanakan di Parimo, sudah sampai dimana komunikasi dengan kementrian terkait pelaksanaanya,” ungkap Ketua Fraksi Gerindra, Arifin dg Pallalo, saat ditemui, Selasa (06/09/2022).
Menurutnya, Pemerintah daerah (Pemda) harus cepat dan intens membangun komunikasi dengan kementrian terkait HPS.
Sebab, persiapan pelaksanaan HPS ke 24, Pemda Parimo telah menyiapkan lokasi, akomodasi, transportasi, penganggaran.
“Serta kesiapan teknis maupun non teknis, yang telah mencapai progress 60 hingga 70 persen,” ujarnya.
Sementara itu, Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Kabupaten Parimo, Lewis mengatakan rangkaian kegiatan HPS lainnya juga akan dilaksanakan.
Seperti Hari Ikan Nasional, lari 10k Equator, Paralayang Internasional, serta pembagian 2000 sertifikat tanah secara gratis kepada warga Parimo.
Dikatakan Lewis, saat audensi dengan Pemprov dipimpin Pelaksana Jabatan (PJ) Sekertaris daerah Provinsi (Sekprov) Sulawesi Tengah, Dr. Rudy Dewanto, Jumat 2 September 2022, pihaknya menyampaikan kalau Pemda Parimo sudah mengikuti jalur mekanisme sesuai tahapan secara terukur serta terarah.
Itu sesuai petunjuk pemerintah pusat dan daerah untuk menjadi tuan rumah event HPS 2022.
Bahkan kata Lewis, terkait dengan surat menyurat kepada pihak Kementerian, Pemda telah melayangkan surat sejak 2019 kepada pemerintah pusat sehubungan dengan kesiapan sebagai tuan rumah pelaksanaan HPS.
“Pemda siap untuk jadi tuan rumah HPS di 2022,” tegas Lewis
Lanjut dia, Pemprov Sulteng belum merubah ketetapan kesiapan kabupaten yang menjadi tuan rumah HPS.
Hingga saat ini masih merujuk kepada surat yang ditanda tangani Gubernur Sulawesi Tengah dengan nomor surat: 003.4/307/Dis.Bunnak, mengenai perihal tuan rumah pelaksanaan HPS ke 42.
Kata dia, terkait dengan hal itu, Sekprov Sulawesi Tengah menyampaikan poin penting pada hasil rapat audensi itu.
Yaitu, dengan adanya surat dari Dirtjen Badan Ketahanan Pangan Nasional terkait kedatangan Kementerian Pertanian untuk meninjau langsung ke Kabupaten Sigi.
Dia berharap, agar Pemkab Parimo juga telah menyiapkan dokumen pendukung terkait dengan progress 60-70 persen kesiapan sebagai tuan rumah. (rif)